,

Iklan

Telkomsel dan Sinemaku Pictures Hadirkan Serial Thriller Drama "Sehati Semati" di MAXstream

Redaksi
30 Jun 2024, 12:30 WIB Last Updated 2024-06-30T05:30:03Z


Jakarta Sebagai bagian dari komitmen berkelanjutan untuk menghadirkan tayangan dan hiburan berkualitas yang mudah diakses oleh masyarakat, Telkomsel melalui platform video-on-demand sekaligus content producer MAXstream Studios, berkolaborasi dengan Sinemaku Pictures, merilis serial orisinal terbaru dengan genre thriller drama berjudul "Sehati Semati." Serial ini akan tayang mulai 28 Juni 2024, mengisahkan lima sahabat yang terjebak dalam sebuah permainan papan kuno bernama SURRA, di mana mereka menghadapi teror yang mengancam nyawa dan terjebak dalam dunia paralel.


Serial "Sehati Semati" dibintangi oleh aktor-aktor muda berbakat seperti Yasamin Jasem (Sinta), Megan Domani (Sheila), Abun Sungkar (Tio), Dianda Sabrina (Fina), Ciccio Manassero (Rega), dan Ashira Zamita (Acel). Selain itu, serial ini juga menampilkan aktor dan aktris berpengalaman seperti Imelda Therinne, Johan Morgan, Tegar Satrya, dan Bizael Tanasale. Disutradarai oleh Yusuf Jacka Ardana, serial ini diharapkan memberikan nuansa baru dalam dunia drama thriller di Indonesia. Untuk memastikan kualitas tinggi dari setiap aspek produksinya, serial ini diproduseri oleh Yahni Damayanti, Prilly Latuconsina, dan Umay Shahab.


Vice President Digital Lifestyle Telkomsel, Nirwan Lesmana, menyatakan, “Kolaborasi dengan Sinemaku Pictures dalam serial 'Sehati Semati' merupakan bukti nyata dari semangat Telkomsel yang selaras dengan semangat Indonesia dalam memajukan industri perfilman dan kreatif Tanah Air dengan memberikan ruang berkarya bagi para sineas muda. Kami yakin serial ini akan menjadi salah satu tontonan favorit yang mampu menghadirkan pengalaman menonton yang berbeda dan menarik bagi para pelanggan dan masyarakat.”


Sinopsis "Sehati Semati"


Serial ini bercerita tentang lima sekawan: Sheila, Rega, Acel, Fina, dan Tio, yang tanpa sengaja menemukan sebuah permainan papan kuno di rumah Sheila. Mereka tidak mengetahui bahwa permainan tersebut mengandung kekuatan iblis yang berbahaya dan bisa mengancam nyawa para pemainnya. Ketika mereka mulai bermain, Tio yang ceroboh memulai permainan dengan cara yang tidak benar dan segera mengalami koma, terjebak di dunia lain yang menyeramkan. Sheila dan teman-temannya panik dan berusaha mencari pemilik rumah sebelumnya untuk mendapatkan petunjuk dalam menyelamatkan Tio. Mereka akhirnya menemukan Sinta dan ayahnya, Surya, yang ternyata adalah pemilik rumah sebelumnya dan mengetahui rahasia permainan tersebut. Hanya dengan menyelesaikan permainan, mereka dapat menyelamatkan Tio. Namun, aturan permainan melarang keterlibatan orang luar selain pemain, dan tanpa disadari, tindakan mereka yang melibatkan Sinta dan Surya membawa malapetaka.


Sutradara "Sehati Semati", Yusuf Jacka, menyatakan, “Saya merasa bersyukur dan berterima kasih kepada MAXstream Studios dan Sinemaku Pictures karena telah mempercayakan saya untuk mengerjakan ‘Sehati Semati’. Ini menjadi proses belajar yang penting dan berarti bagi saya. Syuting bersama kru dan pemain terasa menyenangkan. Semoga penonton Indonesia bisa menikmatinya mulai 28 Juni 2024 di MAXstream dan MyTelkomsel.”


Produser Eksekutif "Sehati Semati", Prilly Latuconsina, menambahkan, “Serial ini akan memberikan penonton tayangan yang penuh ketegangan dengan teka-teki misteri dari sebuah permainan papan kuno. Dengan alur cerita yang menarik, serial ini akan membuat penonton mengikuti petualangan lima sahabat yang terjebak teror sampai mengetahui akhirnya.”



Kisah yang penuh ketegangan ini menyajikan pengalaman menonton yang mendebarkan dengan alur cerita yang tak terduga. Saksikan ketegangan serial "Sehati Semati" secara gratis hanya di aplikasi MAXstream dan MyTelkomsel.


MAXstream Studios merupakan rumah produksi yang telah melahirkan film dan serial dengan platform penayangan utama pada MAXstream, Allplay Entertainment, Funplanet, dan MyTelkomsel. MAXstream Studios telah memproduksi sebanyak 124 judul konten film dan serial yang dapat dinikmati di berbagai kanal penayangan, mulai dari bioskop, platform Over-the-Top (OTT), hingga Free-to-Air (FTA). Informasi lebih lanjut terkait serial "Sehati Semati" dan berbagai konten MAXstream Studios lainnya dapat diakses melalui akun media sosial @maxstream.tv.

Iklan